Jalin Silaturahmi Kebersamaan, Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Makassar Gelar Family Gathering
Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Makassar menggelar kegiatan Family Gathering dalam rangka mempererat dan sekaligus menjalin silaturahmi antar sesama aparatur PTA Makassar. Kegiatan ini berlangsung di Malino, bertempat di Valley View Villa, pada Sabtu-Minggu (14-15/12/2024).
Family gathering hadiri oleh Ketua PTA Makassar, Dr. Drs. H. Khaeril R., M.H., dan Wakil Ketua PTA Makassar Dr. Hj. Hasnawaty Abdullah, S.H. M.H., para Hakim Tinggi, Panitera dan Sekretaris, para Pejabat Struktural dan Fungsional, Ketua Dharmayukti Karini, dan anggota Dharmayukti Karini cabang Sulawesi Selatan, serta para Aparatur PTA Makassar.
Kegiatan diharapkan dapat meningkatkan kebersamaan dan mempererat tali silaturahmi. "Alhamdulillah, Kita tahu semuanya dalam satu kegiatan kebersamaan dan ini menandakan bahwa kita ini adalah keluarga besar, meskipun hanya sekali dalam setahun" Ujar Ketua PTA Makassar pada sambutan pembukaannya kegiatan Family Gathering.
Kegiatan ini diisi dengan rangkaian kegiatan berupa pelaksanaan berbagai ragam perlombaan yang bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar keluarga besar PTA Makassar dan juga terdapat kegiatan pelepasan pegawai yang mutasi tempat tugas.
Di akhir acara, seluruh pihak yang terkait tampak puas dan merasa senang telah berpartisipasi dalam family gathering ini. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terulang kembali tahun depan.